top of page
Search

WAR CLUB Tampil sebagai JUARA III di 2 Kategori Kompetisi Roket Air Se Jawa Barat & DKI Jakarta

  • Writer: ELC NEWS
    ELC NEWS
  • Nov 18, 2019
  • 2 min read


Sabtu, 16 November 2019

KIR NASA SMA Negeri 9 Kota Bekasi kembali menyelenggarakan Kompetisi NUCLEAR 2019 dengan Tema .. BANG 'Become A New Generation'. Kompetisi ini dipersembahkan untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat dan Sekolah Menengah Atas (SMA) Sederajat mencangkup dua Provinsi yaitu : JAWA BARAT & DKI JAKARTA.

NUCLEAR 2019 dilaksanakan pada tanggal 16 November ini memperlombakan beberapa bidang, Diantaranya :

Lomba Cerdas Cermat ( SMP), Lomba Cepat Tepat ( SMA), Lomba LKTI , Debat Bahasa Indonesia dan pastinya Lomba Roket Air dengan 2 kategori yaitu SMP dan SMA.

WAR CLUB ikut berpartisipasi di Lomba Roket Air dengan mengirimkan 5 tim yang terdiri dari :

* 2 TIM Tingkat SMA yaitu RAM 8 ( Roket Air MAN 8 Jakarta)

* 3 tim tingkat SMP : 2 TIM SAR 256 ( Space wAter Rocket SMP N 256 Jakarta) dan 1 tim dari RAC 262( Rhela2 Astro Club SMP N 262 Jakarta)

Dengan menjadi satu satunya wakil yang berasal dari DKI Jakarta untuk kategori SMP, tidak menyurutkan langkah kami, untuk melakukan yang terbaik agar mengharumkan nama DKI Jakarta. Begitu juga halnya di Kategori SMA, MAN 8 Jakarta dan SMA N 26 Jakarta yang berjuang untuk mengharumkan nama DKI Jakarta di Lomba Roket Air NUCLEAR 2019.


Lomba Roket Air ini terdiri dari 2 Babak yaitu Babak Peyisihan dan Babak Final ( 5 Besar )

dari 5 tim WAR CLUB, ada 3 Tim yang Berhasil masuk Final ( 1 tim tingkat SMP dan 2 tim Tingkat SMA) dan dengan perjuangan yang luar biasa, maka Alhmdulillah diberikan Rezeki Juara di masing masing Kategori.

JUARA III Tingkat SMP se DKI Jakarta & Jawa Barat diraih oleh TIM SAR 256 ( Nabila, Nila dan Putra)

Juara III Tingkat SMA se DKI Jakarta & Jawa Barat diraih oleh TIM RAM 8 A ( Nurul , Tasya, dan Sheila)

Bagi TIM RAM 8 merupakan pencapaian Luar Biasa dengan penambahan prestasi ini maka menggokohkan prestasi di Roket Air, karena di sabtu pekan kemarin ( tgl 9 November 2019 ) RAM 8 juga berhasil meraih Juara I NASIONAL Kompetisi Roket Air World Sicence Day FOSCA 2019 di SMA Negeri 66 Jakarta )

WAR CLUB terus mengupayakan agar Roket Air lebih membumi di berbagai daerah terutama di Cakung Jakarta Timur.

" KEMENANGAN ITU MANJA KAWAN... DIA TIDAK AKAN MENDATANGI KITA ... TETAPI KITA LAH YANG HARUS MENJEMPUT"



 
 
 

Commenti


Contact Us

Bimbel ELC 

FB : BIMBEL ELC Cakung

info@mysite.com

Success! Message received.

  • Google+ Social Icon
  • Facebook Social Icon
  • LinkedIn Social Icon
  • Twitter Social Icon

© 2023 by Phil Steer . Proudly created with Wix.com

bottom of page