top of page

ERA ( ELC Literasi )

ELC Literasi dirintis ketika salah satu owner ELC  ( bu Cici ) mencoba mengaktualisasikan diri melalui bidang Literasi. Hobby membaca terutama buku buku karya Andrea Hirata, hampir semua karya Andrea Hirata ada di rak buku  saat itu hanya untuk koleksi Pribadi.

Awal dirintisnya Literasi di ELC saat bu Cici tertarik untuk mencoba membuat  sebuah naskah novel, dan ELC mencoba  mendokumentasikan dengan diterbitkan secara mandiri oleh ELC naskah novel yang telah dibuat oleh bu Cici berjudul " Memahat Bintang" pada desember 2014.

Tidak semulus yang ELC kira, berbagai penerbit  coba dihubungi dan bertanya prosedur dan proses untuk menawarkan konsep naskah Novel, tetapi belum ada respon positif yang didapat.

dirasa masih harus banyak belajar, maka pada tahun 2017,  ELC Literasi ikut menjadi peserta dalam Kelas Menulis Kreatif Online(KMKO), dan akhirnya terbitlah sebuah buku berisikan cerita - cerita menyenangkan dari negeri Imajinasi berjudul " Pintu Museum Anak Kolong Tangga"

ELC Literasi bukan semata mata dirintis hanya untuk mencari popularitas dibidang Literasi, tetapi visi mulia yang ditanamkan adalah selalu menebarkan kebermanfaatan, dan meningkatkan kapasitas diri tentunya.

Semangat ini yang membawa energi Positif, sehingga Karya ELC Literasi berhasil menarik perhatian dari sebuah penerbit dari Yogyakarta, yaitu GRAHA ILMU, sehingga terjalin kerjasama untuk menerbitkan Buku pada tanggal 16 April 2018, Alhamdulillah perjalanan ELC Literasi diberikan kemudahan dan kelancaran sehingga buku berjudul "11 Super Hero Kaum Muslim " telah diterbikan.

Peran aktif ELC dalam mengembangkan semangat berkompetisi didang literasi dipompakan terus agar memacu diri untuk selalu meningkatkan kapasitas diri, maka pada Desember 2018 ELC Literasi Ikut sebagai peserta dalam " Lomba Menulis Fabel Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Wadas Kelir Publisher. Total Naskah yang masuk adalah 361 naskah. ELC Literasi mengirimkan 2 naskah dalam lomba tersebut dan Alhamdulillah Allah kembali kasih rezeki bu Cici berhasil masuk 5 Terbaik Nasional  dengan salah satuh naskahnya yang berjudul " Kompetisi di Hutan Mutiara", sungguh pencapaian yang luar biasa dan selalu kami syukuri sebagai penyemangat bagi kami sang pembelajar. pencapaikan selanjutnya adalah satu naskah lainnya masuk dalam 20 Karya Terbaik, dengan judul " Kepergian Ciki dan Muthi.

Dari Lomba Fabel Tingkat Nasional tersebut Wadas Kelir Publisher menerbitkan 4 buku antologi fabel berkarakter baik untuk anak yang diterbikan jauari 2019, dua diantara buku tersebut adalah " Kompetisi di Hutan Mutiara dan Persahabatan Tiga Kelinci" yang didalamnya terdapat karya bu Cici.

​

​​

​

​

Screenshot_20200506_070731.jpg
IMG_20200506_091304.JPG
IMG_20200506_070602.JPG
IMG_20200506_070546.JPG

Contact Us

Bimbel ELC 

FB : BIMBEL ELC Cakung

info@mysite.com

Success! Message received.

  • Google+ Social Icon
  • Facebook Social Icon
  • LinkedIn Social Icon
  • Twitter Social Icon

© 2023 by Phil Steer . Proudly created with Wix.com

bottom of page