top of page
Search

Kompetisi Roket Air Nasional WAR CLUB 2020

  • Writer: ELC NEWS
    ELC NEWS
  • Aug 26, 2020
  • 2 min read

Updated: Aug 26, 2020



1 DeKaDe ELC merupakan tonggak sejarah yang penting untuk Keluarga Besar ELC, Apresiasi dari dan untuk Keluarga Besar ELC disambut baik oleh Kabinet WAR CLUB dengan diselenggarakannya agenda besar KRAN WAR CLUB (Kompetisi Roket Air Nasioal ELC Water Rocket Club ) 2020 dengan mengundang siswa/i dan keluarga Besar ELC yang berusia 12- 14 tahun yang berasal dari berbagai daerah yang masuk dalam sekolah binaan WAR CLUB.

Antusias yang luar biasa terlihat ketika pendaftaran dibuka hanya dalam beberapa hari quota telah penuh. Hal ini tentu dengan mempertimbangkan kemampuan panitia  WAR CLUB baik sarana maupun prasarana dalam melaksanakan KRAN 2020. Jumlah peserta yang telah melakukan pendaftaran ke panitia adalah 30 Peserta yang berasal dari beberapa daerah diantaranya : Jakarta Timur, Kabupaten Bekasi dan Depok.

Dinamika yang dirasakan oleh panitia dalam Perencanaan KRAN WAR CLUB 2020 terlihat dari beberapa penyesuaian dan perubahan baik dalam hal Juknis maupun hari pelaksanaannya, hal ini dikarenakan Indonesia sedang dilanda Pandemi COVID-19 dan daerah pertama kali yang terdampak kebijakan adalah DKI Jakarta.

Keputusan Panitia tentang pelaksanaan kompetisi akhirnya diinfokan kepada peserta, bahwa kompetisi akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 20 Juni 2020 dengan revisi junkis, yaitu setiap peserta membawa roket yang sudah dibuat dirumah masing- masing dan meluncurkan sebanyak 2 kali roket kompetisi. Dari 2 kali sesi peluncuran dengan jarak ke pusat target 35 meter berjari jari 5 meter ,maka didapatkan juara KRAN WAR CLUB 2020, sebagai berikut :

  1. Juara I : Khairul Albi ( SMP N 262 Jakarta )

  2. Juara II : Abdus Salam ( SMP N 262 Jakarta )

  3. Juara III : Sari Safitri (Sekolah Master Indonesia)

  4. Juara Harapan I : Nur Hafidz Rahmar (Sekolah Master Indonesia)

  5. Juara Harapan II : Muhammad Ezar Ivander Ilham (MI Alfalah UM)

  6. Juara Harapan III : Siti Syakirah (SMP N 262 Jakarta)

  7. Juara Best Target : Nur Hafidz Rahmar (Sekolah Master Indonesia)

  8. Juara Best School Partisipant : SMP N 262 Jakarta

  9. Juara Best Spirit : Camp Pijar Depok

Selamat Kepada para pemenang, dan terus semangat bagi peserta yang belum rezeki menjadi juara.

Teruslah jadi pembelajar...Kemenangan itu manja ..dia harus dijemput dengan kebenaran dalam cara dan perjuangan penuh kesabaran


 
 
 

Comments


Contact Us

Bimbel ELC 

FB : BIMBEL ELC Cakung

info@mysite.com

Success! Message received.

  • Google+ Social Icon
  • Facebook Social Icon
  • LinkedIn Social Icon
  • Twitter Social Icon

© 2023 by Phil Steer . Proudly created with Wix.com

bottom of page