top of page
Search

WAR CLUB LOLOS MASUK KE KOMPETISI ROKET AIR NASIONAL ( KRAN ) 2019

  • Writer: ELC NEWS
    ELC NEWS
  • Sep 10, 2019
  • 2 min read

Sekitar 400 siswa-siswi SMP dan SMU sederajat dari 93 sekolah di Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek) dan Cilegon, antusias mengikuti Kompetisi Roket Air Regional (KRAR) yang diselenggarakan Pusat Peragaan Iptek (PP-IPTEK), Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) pada 7 – 8 September 2019 di gedung PP-IPTEK Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta. Kompetisi roket air merupakan ajang adu keterampilan bagi pelajar usia 12 – 16 tahun di bidang teknologi antariksa, dimana roket air digunakan sebagai media dalam menjelaskan prinsip sains yang dikenal dengan Hukum Newton.

Kompetisi ini terdiri dari 2 sesi, yakni pembuatan roket air dan peluncuran roket air. Hari Sabtu (7/9) para peserta dibekali pelatihan dalam Workshop pembuatan roket air dengan membuat 1 buah roket, kemudian dilanjutkan membuat 1 buah roket untuk kompetisi.

Selanjutnya, para peserta akan diajak lapangan untuk melakukan uji coba peluncuran roket air. Setiap peserta diberikan kesempatan untuk melakukan uji coba peluncuran dan dilanjutkan dengan kompetisi peluncuran sesi 1 berdasarkan zona/target sasaran yang jaraknya dari titik luncur sepanjang 50 meter.

pada hari kedua tanggal 8 September 2019, peserta akan melakukan peluncuran roket air sesi 2. Penilaian akan diambil jarak yang terdekat dengan target, baik dari peluncuran sesi 1 maupun sesi 2. Setelah penilaian, 50 pemenang terbaik berhak melanjutkan ke tingkat nasional.

Pada tahun 2019 WAR CLUB kembali ikut berpartisipasi dalam KRAR jabodetabek 2019 dengan mengirimkan sebanyak 12 siswa/i yang berasal dari WAR CLUB dan Binaan Roket Air ( CAMP PIJAR) Depok.

semua tim telah melakukan yang terbaik dan alhamdulillah Allah kasih rezeki sehingga tahun ini kami kembali Lolos ke Tingkat Nasional atas nama Usamah Yazid El - Hadi ( MTS Negeri 20 Jakarta) yang berhasil masuk ke peringkat 22 dari 50 terbaik yang berhak ikut ke Tingkat Nasional, dengan jarak jatuhnya roket dari target 3.3 meter.

ada yang berbeda dan sekaligus menjadi pembelajaran bagi tim WAR CLUB karena tahun ini ada perubahan dalam hal botol yang digunakan, sehingga harus bisa menyesuaikan kembali dari kebiasaan yang selama ini dibuat untuk latihan.

adapun TIM WAR CLUB yang berjuang di Kompetisi Roket Air Regional Jabodetabek Serang & Cilegon 2019 adalah :

1. USAMAH YAZID EL- HADI

2. HISYAM SYAWALUDDIN HAKIM

3. MARETA JHALIANTI

4. HUWAIDA PUTRI AKILA

5. M. QURTUBY AL ALAWI

6. NASYA AULIA

7.ROHMATUN KARIMAH

8.MEIZA NABIILAH DAWITSA LATHIF

9.BIMO SATRIO BAGOES

10.MOCHAMMAD FADJRY ABDILLAH ARSYAD

11.KEISYA MUTIARA RAMADHANI

12.SARI SAFITRI

“Selain untuk mewadahi potensi bidang sains bagi generasi muda untuk terus berkembang dan turut berperan serta dalam kemajuan teknologi dibidang antariksa, tujuan kompetisi roket air, yaitu untuk menumbuhkembangkan minat, kreatifitas, dan inovasi pelajar Indonesia terhadap pengembangan teknologi kedirgantaraan,” tutur Kepala sub divisi Program dan pendidikan PP IPTEK, Putu Lia Suryaningsih, di sela kegiatan.

Menurut Lia, selain di Jabodetabek dan Cilegon, KRAR juga juga diselenggarakan di beberapa provinsi di Indonesia, seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Lampung, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, dan Sumatera Selatan yang digelar oleh science center di masing-masing wilayah.

“KRAR dilakukan sebagai tahap awal dari kompetisi roket air selanjutnya, yakni Kompetisi Roket Air Tingkat Nasional (KRAN) yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 – 30 September 2019 di PP-IPTEK, Jakarta. Serta Kompetisi Roket Air Internasional se-Asia Pasifik (KRAI) yang tahun ini akan diselenggarakan oleh Asia Pacific Regional Space Agency Forum (APRSAF) di Jepang bulan November mendatang.

“Tiket ke Jepang dan akomodasi selama di sana akan menjadi hadiah bagi pemenang KRAN,” imbuhnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Divisi Operasi PP- IPTEK, Setyo Purnomo mengatakan bahwa KRAR telah bekerjasama dengan LAPAN dan perguruan beberapa perguruan tinggi di Indonesia. “Ada beberapa seperti Universitas Negeri Jakarta, dan untuk KRAN kami akan bekerjasama dengan Universitas Indonesia.”



 
 
 

Comments


Contact Us

Bimbel ELC 

FB : BIMBEL ELC Cakung

info@mysite.com

Success! Message received.

  • Google+ Social Icon
  • Facebook Social Icon
  • LinkedIn Social Icon
  • Twitter Social Icon

© 2023 by Phil Steer . Proudly created with Wix.com

bottom of page